1.
Pengertian dan Tujuan
Sistem Informasi Akuntansi
·
Sistem Informasi Akuntansi
adalah suatu
komponen organisasi yang mengumpulkan, mengklasifikasikan, mengolah,
menganalisa dan mengkomunikasikan informasi finansial dan pengambilan keputusan
yang relevan bagi pihak luar perusahaan dan pihak dalam perusahaan. Akuntansi
sendiri sebenarnya adalah sebuah Sistem Informasi.
·
Tujuan Sistem Informasi Akuntansi adalah untuk mendukung fungsi kepengurusan (stewardship)
manajemen suatu organisasi/ perusahaan, karena manajemen bertanggungjawab
untuk menginfomasikan pengaturan dan penggunaan sumber daya organisasi
dalam rangka pencapaian tujuan organisasi tersebut. Serta pengambilan
keputusan manajemen, karena sistem informasi memberikan informasi yang
diperlukan oleh pihak manajemen untuk melakukan tanggung jawab pengambilan
keputusan. Dan Sistem Informasi Akuntansi juga mendukung kegiatan operasi
perusahaan hari demi hari. Sistem informasi membantu personil operasional
untuk bekerja lebih efektif dan efisien.